Wednesday, December 21, 2016

Aksara lontara ᨒᨚᨈᨑ



Aksara Bugis lazim disebut dengan nama aksara ᨒᨚᨈᨑ (lontara’) berkaitan dengan media tulis awal yakni daun lontara’ atau ta () (Borassus flabelliformis). Sedangkan, alat untuk menulis adalah ᨀᨒ (kallang) yang terbuat dari ijuk pohon lontara’ atau enau.

Bentuk lontara’ mengalami beberapa transformasi dari masa ke masa, sehingga terdapat bermacam bentuk. Tetapi, yang umum digunakan hingga sekarang ini adalah ᨒᨚᨈᨑ ᨔᨘᨒᨄ ᨕᨛᨄ ᨓᨒᨔᨘᨍᨗ (lontara’ urupu’ sulapa’ eppa wala suji), yang berarti huruf segi empat.


Lontara’ terdiri dari 23 aksara berupa silabel yang disebut ina sure’ (induk surat) dan 5 ana’ sure (anak huruf) yang berfungsi sebagai huruf vokal atau pembeda diakritik. Terdapat 2 (dua) macam ana’ sure’, yaitu tetti’ (titik) dan kecce’
 ( , , ) sebagai vocal é, o dan e

No comments: